MotoGP - Balapan MotoGP lnggris 2018 dibataikan karena kondisi yang tidak memungkinkan. Hujan deras yang mengguyur area Silverstone sejak Minggu 26 Agustus 2018 sore WIB menyebabkan balapan sempat ditunda selama beberapa jam.
Genangan air di beberapa titik di sirkuit Silverstone dituding sebagai penyebab utama balapan gagal digelar. Setelah berkonsultasi dengan IRTA, Dorna, dan para pembalap, otoritas MotoGP kemudian membatalkan Iomba pada Minggu 26 Agustus malam WIB.
Pembalap Movistar Yamaha, Valentino Rossi, menyayangkan batalnya balapan MotoGP lnggris 2018. Namun, pembalap berusia 39 tahun itu setuju dengan keputusan para stakeholder untuk membatalkan balapan karena kondisi yang dinilai tidak aman.
"Sangat disayangkan kami tidak bisa membalap hari ini. Sayangnya kondisi trek tidak memungkinkan untuk balapan. Saya setuju dengan keputusan akhir bahwa balapan akan sangat berbahaya,” ujar Valentino Rossi, dinukil dari situs resmi Yamaha.
"Tentu saja saya merasa sedih terutama kepada fans yang sudah datang ke sirkuit atau yang sudah menunggu di rumah. Sekarang saya hanya ingin berpikir mengenai Misano, yang sangat spesial karena itu balapan kandang saya,” imbuh rider asal ltalia tersebut.
0 comments
Post a Comment